SPORTFEST BERLIN 2011

     Well , setelah lama tidak menulis lagi , akhiranya sekarang ada niat untuk menulis lagi walaupun sedikit malas. haha . Sebenarnya sebelum menulis tentang Sportfest Berlin ada juga sebelumnya Sportfest Karlsruhe 2011 . Tapi saya skip saja , dan langsung ke Sportfest Berlin 2011. Apa itu Sportfest Berlin 2011? mengutip dari websitenya , Sportfest Berlin adalah : festival olahraga yang memiliki maksud untuk memperkuat tali persahabatan antara masyarakat Indonesia. Tidak hanya olahraga, dalam ajang olahraga ini akan ada bazar yang menyuguhkan stand-stand makanan khas asli Indonesia. (sportfest2011.tk) .Selain itu , ada artis juga ( kebenaran dia emang orang sini, haha) dan ada anak dari Pa Habibie yakni Ilham Habibie sebagai pembicara.


     Kali ini saya dan teman - teman yang tergabung di Team FraDa mencoba untuk mempertahankan gelar juara bertahan . Sekitar pukul 18.00 kami berangkat menggunakan bus sewaan yang diorganisir oleh Frudi . Singkat cerita kami sudah sampai di Berlin pada Sabtu tanggal 22 Juli 2011 dini hari . Kami langsung masuk di Halle yang siap disulap menjadi tempat peristirahatan kami . Setelah menyiapkan kasur dan salat Isya+Subuh, saya dan teman -teman lalu tidur , karena besoknya kami harus siap mengikuti berbagai macam pertandingan olah raga . Oh ya, team FraDa mengikuti semua jenis cabang olah raga , mulai dari sepakbola hingga estafet .

    Di pertandingan penyisihan hari pertama sepakbola kami berhasil lolos sebagai juara grup , yang artinya di pertandingan berikutnya kami akan menghadapi Belanda di semifinal. Di babak penyisihan ini rekan saya Febry berhasil emncetak beberapa goal, saya sendiri mencetak satu goal dan Frudi dua goal. Di pertandingan penyisihan match kedua saya tidak tahu siapa yang mencetak goal karena saya juga harus mengikuti babak penyisihan basket bersama FraDa II.

    Singkat cerita keesokan harinya adalah pertandingan kami melawan Belanda. Kesempatan untuk membalas kekalahan di Temu Eropa kemarin terbuka lebar . Setelah akhirnya tertinggal 1-0 terlebih dahulu, Febry akhirnya bisa menyamakan skor menjadi 1-1 . Hingga peluit berakhir skor tetap imbang . Akhirnya penentuan Team yang melangkah ke Final di tentukan dengan adu penalti. Disini kami hampir kalah , namun dewi fortuna masih berpihak kepada kami , hingga akhirnya kami lolos ke Final .

    Di Final kami melawan tuan rumah , Berlin . Disini kami unggul 1-0 hingga menit - menit akhir . Namun 5 detik sebelum pertandingan usai , berlin berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 !!!! Ya , 5 detik terakhir , bola memang bundar. Di babak adu penalti , kami diwakili Febry , Komeng dan Bang Yuma . Febry dan Bang Yuma gagal memasukan bola dan akhirnya kami kalah di Final dan harus puas dengan posisi runner up.

    Beralih ke Basket , saya tergabung dengan FraDa II . FraDa II adalah anak-anak yang jarang latihan, hahaha. Kami memperebutkan posisi ketiga melawan Hannover setelah di semifinal sebelumnya kami dikalahkan oleh FraDa I. Di perebutan juara 3 ini sayangnya kami harus mengakui keunggulan Hannover dan hanya puas menempati posisi ke 4. Namun di partai final , FraDa I berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Berlin .

    Berikut adalah foto-foto dan video dari cuplikan Sportfest Berlin 2011 yang diambil dari berbagai sumber.

siap-siap berdoa

sebagian kontingen FraDa

vs PPI Gottingen

pembukaan

team cewek

Nino Cintapuccino , Marco

Basket FraDa II

vs Belanda

FraDa I after winner :)

0 Response to "SPORTFEST BERLIN 2011"

Followers

free counters

Refreshing :)